ASUHAN KEPERAWATAN GANGGUAN RASA NYAMAN DENGAN HERBAL THERAPY COMPRESS BALL PADA IBU HAMIL TRIMESTER III DI UPTD PUSKESMAS KUTA UTARA

Debianti, A.A. Istri Ngurah Bintang (2025) ASUHAN KEPERAWATAN GANGGUAN RASA NYAMAN DENGAN HERBAL THERAPY COMPRESS BALL PADA IBU HAMIL TRIMESTER III DI UPTD PUSKESMAS KUTA UTARA. Diploma thesis, Poltekkes Kemeskes Denpasar Jurusan Keperawatan 2025.

[img] Text (Karya Ilmiah Akhir Ners 2025)
Halaman Depan.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Karya Ilmiah Akhir Ners 2025)
BAB I Pendahuluan.pdf

Download (313kB)
[img] Text (Karya Ilmiah Akhir Ners 2025)
BAB II Tinjauan Pustaka.pdf

Download (939kB)
[img] Text (Karya Ilmiah Akhir Ners 2025)
BAB III Laporan Kasus.pdf

Download (715kB)
[img] Text (Karya Ilmiah Akhir Ners 2025)
BAB IV Hasil dan Pembahasan.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (426kB) | Request a copy
[img] Text (Karya Ilmiah Akhir Ners 2025)
BAB V Penutup.pdf

Download (294kB)
[img] Text (Karya Ilmiah Akhir Ners 2025)
Daftar Pustaka.pdf

Download (301kB)
[img] Text (Karya Ilmiah Akhir Ners 2025)
Lampiran - lampiran.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Kehamilan merupakan proses fisiologis dimulai dari ovulasi, konsepsi, hingga persalinan, dan sering kali disertai perubahan fisik dan psikologis. Salah satu keluhan umum yang dialami ibu hamil khususnya trimester III adalah nyeri punggung bawah dengan prevalensi global mencapai 50–80%. Nyeri dipicu oleh perubahan postur dan pergeseran pusat gravitasi akibat pertambahan usia kehamilan. Penelitian ini bertujuan mengetahui asuhan keperawatan gangguan rasa nyaman pada ibu hamil trimester III yang mengalami nyeri punggung bawah dengan herbal therapy compress ball di Puskesmas Kuta Utara. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan rancangan studi kasus. Hasil pengkajian keperawatan pada kedua kasus kelolaan memiliki kesamaan yaitu ketidaknyamanan karena nyeri punggung bawah dengan diagnosis keperawatan yang ditegakkan yaitu gangguan rasa nyaman berhubungan dengan gangguan adaptasi kehamilan. Rencana keperawatan difokuskan pada manajeman nyeri dan perawatan kehamilan trimester II dan III, dengan luaran yang diharapkan yaitu status kenyamanan meningkat. Implementasi dilakukan sesuai intervensi yang sudah direncanakan dengan hasil evaluasi selama tiga kali pertemuan dalam waktu 30 menit menunjukkan pemberian herbal therapy compress ball selama 15 menit membantu meningkatkan kenyamanan dan mengurangi nyeri. Penelitian ini diharapkan menjadi dasar bagi tenaga kesehatan dalam penggunaan herbal therapy compress ball sebagai intervensi non-farmakologis yang efektif untuk meningkatkan kenyamanan ibu hamil karena nyeri punggung bawah. Kata kunci : Kehamilan trimester III, gangguan rasa nyaman, herbal therapy compress ball ABSTRACT Pregnancy is a physiological process that begins with ovulation, conception, and continues through to childbirth, often accompanied by physical and psychological changes. One of the most common complaints experienced by pregnant women, particularly in the third trimester, is lower back pain, with a global prevalence of 50–80%. This pain is triggered by postural changes and a shift in the center of gravity due to the progression of pregnancy. This study aims to examine nursing care for discomfort in third trimester pregnant women experiencing lower back pain using a herbal therapy compress ball at Kuta Utara Public Health Center. The research uses a descriptive method with a case study design. The nursing assessment results in both cases showed similarities, namely discomfort due to lower back pain, with the nursing diagnosis established as discomfort related to pregnancy adaptation issues. The nursing care plan focused on pain management and prenatal care for the second and third trimesters, with the expected outcome of improved comfort status. Implementation was carried out according to the planned interventions, and the evaluation after three sessions, each lasting 30 minutes, showed that applying a herbal therapy compress ball for 15 minutes helped improve comfort and reduce pain. This study is expected to serve as a basis for healthcare providers in using the herbal therapy compress ball as an effective non-pharmacological intervention to enhance comfort in pregnant women experiencing lower back pain. Keywords: Third trimester pregnancy, discomfort, herbal therapy compress ball.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kehamilan trimester III, gangguan rasa nyaman, herbal therapy compress ball Third trimester pregnancy, discomfort, herbal therapy compress ball.
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Jurusan Keperawatan > Nurse
Depositing User: Ni Luh Made Ariska Maha Dewi
Date Deposited: 10 Jun 2025 23:32
Last Modified: 10 Jun 2025 23:32
URI: http://repository.poltekkes-denpasar.ac.id/id/eprint/14670

Actions (login required)

View Item View Item