Herpes Genetalis Pada Masa Kehamilan

SOMOYANI, NI KETUT and ALIT ARSINI, LUH KADEK (2013) Herpes Genetalis Pada Masa Kehamilan. JURNAL ILMIAH KEBIDANAN (The Jurnal Of Midwifery), 1 (2). pp. 144-154. ISSN 2338-669X

[img]
Preview
Text (Artikel Jurnal)
Herpes Genetalis Pada Masa Kehamilan.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
PEER REVIEW.pdf

Download (352kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SIMILARITY CHECK.pdf

Download (261kB) | Preview

Abstract

Herpes impleks / herpes genital adalah penyakit menular yang disebabkan oleh Herpes Simplex Virus (HSV). Herper genitalis seringkali tanpa gejala klinis dan hal tersebut bukan ancaman ringan, terutama bagi wanita hamil yang terinfeksi HSV harus ditangani dengan serius. Yang paling penting dari infeksi virus ini pada wanita hamil adalah efek pada kehamilan itu sendiri dan bayi yang dikandungnya, karena virus dapat melewati plasenta dan menyebabkan gangguan janin. Pada bayi yang lahir dari ibu yang menderita herpes genitalis selama kehamilan, kelainan dapat ditemukan dalam bentuk hepatitis, infeksi berat, ensefalitis, keratokonjungtivitis, erupsi kulit dan vesikula herpestiformis. Herpes simpleks virus yang menyebabkan herpes genital pada kehamilan adalah sama dengan wanita yang tidak hamil, yaitu virus herpes simpleks tipe 1 (HSV - 1) dan virus herpes simpleks tipe 2 (HSV - 2), HSV - 2 ditemukan pada hampir 82% dari kasus infeksi herpes genital, sedangkan sekitar 18% kasus ditemukan HSV -1. Ketika terjadi pada trimester pertama kehamilan, cenderung mengakibatkan aborsi, sedangkan trimester kedua dapat terjadi kelahiran prematur. Herpes genital pada kehamilan juga dapat menunjukkan gejala klinis dan dapat sembuh dengan sendirinya. Namun, infeksi primer biasanya lebih parah dan dalam beberapa kasus disertai herpetika meningitis, hepatitis atau gejala yang lebih luas. Kata kunci: Herpes genitalis, masa kehamilan

Item Type: Article
Additional Information: Herpes Genetalis
Uncontrolled Keywords: Herpes genitalis, masa kehamilan
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Jurusan Kebidanan
Depositing User: somayani Ni Ketut
Date Deposited: 21 Dec 2018 06:35
Last Modified: 10 Apr 2019 02:28
URI: http://repository.poltekkes-denpasar.ac.id/id/eprint/1482

Actions (login required)

View Item View Item