Handayani, Ni Kadek Lia (2024) DETEKSI GEN FIRST INTERNAL TRANSCRIBED SPACER PADA CACING ASCARIS LUMBRICOIDES DARI KASUS KECACINGAN DI PUSKESMAS SUKAWATI I, KECAMATAN SUKAWATI, GIANYAR. Diploma thesis, Politeknik Kesehatan Denpasar Jurusan Teknologi Laboratorium Medis 2024.
|
Text (Skripsi 2024)
Halaman Depan.pdf Download (713kB) |
|
|
Text (Skripsi 2024)
BAB I Pendahuluan.pdf Download (91kB) |
|
|
Text (Skripsi 2024)
BAB II Tinjauan Pustaka.pdf Download (246kB) |
|
|
Text (Skripsi 2024)
BAB III Kerangka Konsep.pdf Download (48kB) |
|
|
Text (Skripsi 2024)
BAB IV Metode Penelitian.pdf Download (135kB) |
|
|
Text (Skripsi 2024)
BAB V Hasil dan Pembahasan.pdf Download (178kB) |
|
|
Text (Skripsi 2024)
BAB VI Simpulan dan Saran.pdf Download (130kB) |
|
|
Text (Skripsi 2024)
Daftar Pustaka.pdf Download (91kB) |
|
|
Text (Skripsi 2024)
Lampiran-lampiran.pdf Download (796kB) |
Abstract
DETEKSI GEN First Internal Transcribed Spacer PADA CACING Ascaris lumbricoides DARI KASUS KECACINGAN DI PUSKESMAS SUKAWATI I KECAMATAN SUKAWATI GIANYAR ABSTRAK Penyakit kecacingan Ascariasis, disebabkan oleh cacing Ascaris lumbricoides, adalah masalah kesehatan global, terutama pada anak-anak. Penyebarannya dipengaruhi oleh sanitasi buruk dan kondisi sosial ekonomi rendah. Fokus penelitian pada Kabupaten Gianyar, Bali, dengan rendahnya implementasi Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM), yang menyebabkan banyak desa belum mencapai status Open Defecation Free (ODF) karena praktik buang air besar sembarangan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeteksi gen First Internal Transcribed Spacer (ITS-1) pada cacing Ascaris lumbricoides dari kasus kecacingan di Puskesmas Sukawati I, Gianyar. ITS-1 dipilih karena kemampuannya untuk membedakan antara Ascaris lumbricoides pada manusia dari Ascaris suum pada babi. Metode yang digunakan adalah Polymerase Chain Reaction (PCR) yang memiliki sensitivitas dan spesifisitas 100%, potensial untuk mendeteksi Soil Transmitted Helminths (STH), seperti Ascaris lumbricoides, secara efisien dan akurat. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif pada populasi masyarakat di Kecamatan Sukawati yang mengalami gejala kecacingan dari tahun 2021 hingga 2024, dengan 15 pasien yang didata oleh Puskesmas Sukawati I. Metode sampling yang digunakan adalah non-probability sampling dengan teknik sampling jenuh, dengan 15 sampel. Hasil penelitian dari 15 responden, pemeriksaan molekuler didapatkan hasil negatif (-) pada 15 responden (100%). Kesimpulan penelitian adalah hasil pemeriksaan molekuler menunjukkan negatifnya deteksi gen ITS-1 pada sampel feses. Kata Kunci : STH, Ascaris lumbricoides, PCR, ITS-1. DETECTION OF THE First Internal Transcribed Spacer GENE IN Ascaris lumbricoides WORMS FROM CASES OF Helminthiasis AT SUKAWATI I HEALTH CENTER, SUKAWATI DISTRICT GIANYAR ABSTRACT Ascariasis, caused by Ascaris lumbricoides, is a global health issue, particularly affecting children, influenced by poor sanitation and low socioeconomic conditions. This study focuses on Gianyar Regency, Bali, where the implementation of Community-Led Total Sanitation (CLTS) is low, resulting in many areas not achieving Open Defecation Free (ODF) status due to indiscriminate defecation practices. The research aims to detect the First Internal Transcribed Spacer (ITS-1) gene in Ascaris lumbricoides from cases in Sukawati I Community Health Center, Gianyar. ITS-1 is chosen for its ability to distinguish between human Ascaris lumbricoides and pig Ascaris suum. Polymerase Chain Reaction (PCR) is employed with 100% sensitivity and specificity, showing potential in efficiently and accurately detecting Soil Transmitted Helminths (STH), such as Ascaris lumbricoides. This descriptive study involves a population in Sukawati Subdistrict experiencing symptoms of ascariasis from 2021 to 2024, with 15 patients identified by Sukawati I Community Health Center. Non-probability sampling with saturation sampling technique is used with 15 samples. Molecular examination results from all 15 respondents indicate negative (-) findings, concluding that the molecular examination shows the absence of ITS-1 gene detection in fecal samples. Keyword : STH, Ascaris lumbricoides, PCR, ITS-1.
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | STH, Ascaris lumbricoides, PCR, ITS-1. STH, Ascaris lumbricoides, PCR, ITS-1. |
| Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
| Divisions: | Jurusan Analis Kesehatan |
| Depositing User: | STRTLM DENPASAR |
| Date Deposited: | 12 Dec 2024 03:13 |
| Last Modified: | 12 Dec 2024 03:13 |
| URI: | http://repository.poltekkes-denpasar.ac.id/id/eprint/14226 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |

